Mimbartimur.com – Kapolres Halmahera Selatan, AKBP Aditya Kurniawan mengatakan sebanyak 488 gabungan yang disiagakan untuk mengawal proses pemungutan suara . Aditya mengajak masyarakat untuk sama-sama menjaga situasi agar pemilu berlangsung aman dan damai.

“Personel yang terlibat dalam ini berasal dari sebanyak 264 anggota dan bantuan dari Polda Maluku Utara berjumlah 224″, ujar Aditya usai memimpin apel pergeseran ratusan personel di Pelabuhan Kupal, Bacan Selatan pada Jumat (09/02).

Menurutnya, Pemilu serentak yang akan berlangsung pada 14 Februari 2024 mendatang menjadi pesta demokrasi lima tahun sekali sehingga masyarakat dihimbau ikut berpatisipasi dengan menjaga kondusivitas selama proses pemilihan berlangsung.

“Saya mengajak seluruh masyarkat, mari kita ciptakan pemilu yang damai dengan tetap menjaga situasi tetap aman. Ini menjadi tugas bersama sehingga perlu peran aktif demi menciptakan situasi yang kondusif”, pungkasnya.

Aditya menegaskan personel yang disiagakan bakal diprioritaskan untuk pengamanan yang tersebar di 249 desa dan 34 kecamatan di Halmahera Selatan. Personel yang melakukan pengamanan dijamin netralitasnya dan selalu sigap dalam situasi apa pun.

“Untuk menghindar dari situasi ancaman dan gangguan, sekecil apa pun. Saya minta Halmahera Selatan zero dari insiden apa pun. Jaga marwah institusi dan junjung tinggi nilai netralitas selamat melakukan pengawalan”, tandasnya.

Lebih lanjut, Aditya menuturkan setiap personel akan melakukan pengamanan sesuai karakteristik setiap daerah dan berdasarkan peta kerawanan yang telah diterbitkan Badan Pengawas Pemilu () maupun instansi intelijen terkait berdasarkan indikator yang sudah ditetapkan.

-- --

“Saya minta seluruh personel menjaga sikap selama melakukan pengamanan di lokasi tempat pemungutan suara. harus lihai melihat situasi dan lakukan pencegahan lebih dini agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan”, pintahnya.

Perlu diketahui, apel pergeseran ratusan personel Polres Halmahera Selatan dalam rangka pengawalan kotak suara dan pengamanan tempat pemungutan suara () Pemilu 2024. Apel tersebut berlangsung di Pelabuhan Kupal, Kecamatan Bacan.

Nuki
Editor
Mimbar Timur
Publikasi