Mimbartimur.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ternate, Maluku Utara resmi menggelar debat kandidat Calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate dengan menghadirkan empat kandidat.
Kegiatan tersebut berlangsung di Ballroom Gamalama, Hotel Sahid Bella, Kota Ternate, Kamis (24/10). Acara yang dijadwalkan mulai pukul 20.00 WIT itu melibatkan salah satu stasiun televisi nasional untuk live streaming.
Pantauan mimbartimurcom, kawasan hotel bintang lima Maluku Utara itu mulai dipadati warga, simpatisan, maupun partai pendukung pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate dalam kontestasi Pilkada 2024.
Calon Walikota petahana Tauhid Soleman di dampingi Nasri Abubakar terlihat memasuki ruang VIP sekitar pukul 19.05 WIT. Sementara, Syahril Abdurradjak dan Makmur Gamgulu tiba di halaman parkir sekitar pukul 19.20 WIT disusul Erwin Umar dan Zulkifli Umar, serta Santrani Abusama bersama Bustamin Abdullatif.
Diketahui, Santrani Abusama dan Bustamin Abdullatif dikenal dengan jargon Diahi sebagai bakal calon nomor urut satu, Tauhid Soleman dan Nasri Abubakar dengan akronim Tuntas sebagai bakal calon nomor urut dua.
Sementara Erwin Umar dan Zulkifli Umar dikenal dengan akronim CoGan dengan style kekinian mendapatkan nomor urut tiga. Pasangan calon nomor urut empat Syahril Abdurradjak dan Makmur Gamgulu dikenal dengan tagline BerSinar.
Selain itu, pihak aparat kepolisian terlihat melakukan pengamanan secara ketat saat melakukan pemeriksaan tamu undangan yang akan memasuki ruangan acara. Barang bawaan seperti korek api, parfum maupun barang yang dianggap berhaya lainnya disita sementara hingga acara selesai.
Pantauan lain seperti arus lalu lintas disepanjang Jalan Raya Jati, terlihat puluhan Polisi mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan selama debat kandidat Calon Walikota dan Wakil Walikota Ternate berlangsung.
***